Polres Wonogiri Dukung Program Swasembada Pangan, Hadiri Penyerahan Bantuan Pertanian Rp23 Miliar di Eromoko
Wonogiri, info–nusantara.com
Polres Wonogiri menunjukkan komitmen dalam mendukung program pemerintah daerah untuk memperkuat ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani. Hal ini ditunjukkan dengan kehadiran Wakapolres Wonogiri Kompol Parwanto, S.H., M.H. yang mewakili Kapolres Wonogiri dalam kegiatan Sarasehan dan Penyerahan Bantuan Bidang Pertanian Tahun Anggaran 2025 di Aula Kantor Kelurahan Puloharjo, Kecamatan Eromoko, Jumat (7/11/2025).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Bupati Wonogiri Setyo Sukarno tersebut dihadiri pula oleh Wakil Bupati Imron Rizkyarno, Ketua DPRD Sriyono, Kepala Dinas Pertanian Baroto Eko Pujanto, unsur Forkopimda, serta perwakilan kelompok tani dari 12 kecamatan di Kabupaten Wonogiri.
Dalam laporannya, Kepala Dinas Pertanian Baroto Eko Pujanto menyebutkan bahwa bantuan senilai sekitar Rp23 miliar ini merupakan bentuk kolaborasi antara pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten untuk meningkatkan produktivitas pertanian Wonogiri. Bantuan meliputi penyediaan alat mesin pertanian (alsintan) serta pembangunan jalan usaha tani.
Sementara itu, Bupati Wonogiri Setyo Sukarno dalam sambutannya menegaskan bahwa dukungan lintas sektor, termasuk dari TNI dan Polri, sangat penting dalam mengawal keberhasilan program pertanian nasional.
“Kami sangat mengapresiasi peran TNI dan Polri yang tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga aktif mendampingi masyarakat dalam program pertanian. Regenerasi petani muda pun akan terus kita dorong agar pertanian Wonogiri semakin maju,” tutur Bupati.
Wakapolres Wonogiri Kompol Parwanto, S.H., M.H. yang hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan bahwa Polres Wonogiri siap berperan aktif dalam mendukung ketahanan pangan nasional melalui pembinaan dan pendampingan masyarakat di bidang pertanian.
“Polri bukan hanya menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga berkomitmen membantu pemerintah daerah dalam mendorong kesejahteraan masyarakat. Dukungan terhadap program pertanian ini menjadi bagian dari upaya kami membangun sinergitas antara aparat keamanan dan masyarakat,” ujarnya.
Selain menghadiri acara seremonial, jajaran Polres Wonogiri juga turut melakukan pengamanan kegiatan agar seluruh rangkaian acara berlangsung tertib dan aman.
Penyerahan bantuan pertanian secara simbolis dilakukan oleh Bupati Wonogiri kepada perwakilan kelompok tani dari 12 kecamatan, meliputi alat dan mesin pertanian (alsintan) seperti hand tractor, cultivator, pompa air, serta pembangunan jalan usaha tani.
Dengan sinergi antara pemerintah daerah, TNI–Polri, dan masyarakat, diharapkan program swasembada pangan nasional dapat terus berlanjut dan membawa dampak nyata bagi peningkatan produksi serta kesejahteraan petani di Kabupaten Wonogiri.
(Ang.s)




























